Seorang Anggota DPRD Tewas, Mobil Pajero Sport Tabrak Truk Tangki CPO Kecelakaan Maut Pukul 18.00 WIB

lpkpkntb.com – INNALILLAHI telah terjadi kecelakaan maut di Jalan Muara Bulian-Jambi, Kelurahan Rengas Condong, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, Jambi pada kemarin hari Selasa sore.

Kemudian kecelakaan itu melibatkan kendaraan truk dengan mobil.

Kecelakaan maut tersebut mengakibatkan seorang anggota DPRD tewas.

Kecelakaan merupakan suatu insiden yang dihindari semua orang.

Untuk itu diimbau agar selalu waspada dan berhati-hati ketika berkendara di jalan raya.

Patuhi peraturan yang telah ditetapkan pihak berwajib dan taati rambu-rambu lalu lintas.

Anggota DPRD Kabupaten Batanghari, Hartono meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Muara Bulian-Jambi RT 09 RW 02, Kelurahan Rengas Condong, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, Selasa, (9/5/2023), sekitar pukul 18.00 WIB. dikutip laman Tribunjambi.com Rabu, (10/5/3).

Kasatlantas Polres Batanghari, AKP Eko Sudiharsono mengatakan kecelakaan bermula dari mobil Mitsubishi Pajero Sport yang dikendarai korban melaju dari arah Muara Bulian menuju Jambi.

“Diduga pengemudi mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi dan hilang kendali,” ujarnya.

Diduga korban hilang kendali hingga menabrak bagian belakang Truk Tangki CPO Hino plat 8097 ZU yang sedang diparkiran.

“Mengakibatkan kedua kendaraan mengalami kerusakan, pengemudi Pajero meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit,” ujarnya.

Berdasarkan pantauan media di lapangan, mobil Mitsubishi Pajero Sport dengan plat BH 140 GA yang dikendarai oleh Anggota DPRD Kabupaten Batanghari Hartono telah dievakuasi.

Hanya ada Truk Tangki CPO Hino plat 8097 ZU dalam kondisi rusak di bagian sebelah kanan yang berada di lokasi kejadian.

Page: 1 2

LP-KPK NTB KOMCAB KOTA MATARAM

Recent Posts

Biayai Keperluan Korban Rp 30.000.000 Per Bulan, Deretan Janji Manis Hasyim Asy ari ke Cindra Aditi Tejakinkin

Lpkpkntb.com - Salah satunya mengenai deretan janji-janji manis Hasyim Asy'ari ke Cindra Aditi Tejakinkin, dijanjikan…

7 jam ago

Muslim Wajib Tahu 7 Keutamaan Bulan Muharram 1446/2024

Lpkpkntb.com - Bulan Muharram bukan hanya bulan pertama pada Kalender Islam yang menandai Tahun Islam…

19 jam ago

Kepala BBPOM Mataram Ajak Peserta KKN UNU NTB Ikut Andil Melindungi Masyarakat Bahaya Penyalahgunaan Obat dan Makanan

Lpkpkntb.com - Pembekalan dan Pelepasan Persiapan Pelaksanaan Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa Universitas Nahdlatul…

1 hari ago

Ketum Umum Ormas Sasaka Nusantara NTB Ancam Usir ITDC

Lpkpkntb.com - Tindakan PT.ITDC yang melakukan penggusuran 3 Rumah warga atau masyarakat Di Desa Kuta…

2 hari ago

Penetapan Jadwal CPNS dan PPPK 2024 Cek Validasi Formasi dari PANRB

Lpkpkntb.com - Formasi dari Pemerintah hingga kini masih menyusun strategi dalam pelaksanaan seleksi nasional CPNS…

2 hari ago

Waduh Isi CAT Nakal Ketua KPU Hasyim Asyari ke Wanita Cantik yang Berujung Diberhentikan

Lpkpkntb. com - Ketua Komisi Pemilihan Umum atau KPU RI, Hasyim Asy'ari, resmi dijatuhkan sanksi…

3 hari ago