REKTOR RESMI MELANTIK 30 PEJABAT STRUKTURAL DI LINGKUNGAN UNU NTB

lpkpkntb.com – Mataram – Total 30 Pejabat Struktural di lingkungan Kampus Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat dilantik. Pelantikan secara resmi di pimpin langsung Rektor UNU NTB Dr. Baiq Mulianah M.Pd.I. Di Aula Kampus. Jumat (25/8).

Adapun pejabat yang hadir dalam pelantikan ini sejumlah tokoh NU NTB yaitu Sekretaris Badan Pelaksana Penyelenggara (BPP) Universitas Nahdlatul Ulama NTB  Prof. Dr. H. Adi Fadli, M.Ag,  serta Perwakilan Dosen dan Mahasiswa UNU NTB.

Baca juga:

Inovasikan Produk Olahan KKN UNU NTB Ada Dodol Jahe dan Jamu Herbal Pencegah Kanker

Pelantikan pejabat struktural ini dilakukan untuk memperkuat manajemen dan meningkatkan kualitas pendidikan di Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat. Sesuai dengan visi, misi dan program kerja Rektor.

Dalam sambutannya. Rektor menyampaikan, ” Para pejabat struktural yang baru dilantik memiliki tugas yang besar untuk memajukan Universitas. Ia berharap para pejabat struktural tersebut dapat bekerja dengan ikhlas memajukan Universitas Nahdlatul Ulama. Menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, dan mampu mengembangkan visi dan misi Universitas Nahdlatul Ulama NTB,” terangnya.

REKTOR RESMI MELANTIK 30 PEJABAT STRUKTURAL DI LINGKUNGAN UNU NTB. Berlangsung di Aula Kampus. Jumat, (25/8).

” Dengan pelantikan ini, maka mari bersama-sama mengembangkan dan membangun citra positif Universitas, menjadi kepercayaan Masyarakat sebagaimana visi dan misi Kampus ” Menjadi Universitas terkemuka dan unggul dalam integrasi ilmu, agama, dan peradaban basis faham Ahlussunnah wal jama’ah An-Nahdliyah dan Pancasila,” tegas Baiq Mulianah.

Baca juga:

Kades Bayan Lombok Utara Sampaikan Istilah Pagas Asmara?

Selain itu, Dr Baiq Mulianah, M.Pd.I  juga menekankan pentingnya kerja sama antar fakultas dan program studi untuk mencapai tujuan bersama. Beliau mengajak seluruh civitas akademika Universitas Nahdlatul Ulama NTB bekerja sama membangun kampus yang lebih baik.

Baca juga:

Produk Olahan Mahasiswa KKN UNU NTB Lengkap Cara Membuat Keripik Gedebog Pisang/Ares dan Segudang Manfaat Kesehatan Tubuh!