Gelar Rapat Koordinasi KORMI NTB 2024: Tertib Organisasi Untuk Sukses Forda 2024

Kemudian tujuan berikutnya, adalah untuk mempersiapkan Festival Olahraga Rekreasi Daerah (FORDA) yang akan dilaksanakan  minggu ke tiga pada bulan Oktober 2024 di Nusa Tenggara Barat (NTB).

Kemudian Anang paparkan, kesiapan kormi maupun Inorga menyambut kegiatan FORNAS pada tahun 2025 mendatang, membahas hal lain terkait teknis kegiatan terhadap program KORMI ke depan.

Lebih lanjut Anang singgung tentang, ” Bagaimana untuk memperkenalkan destinasi wisata Daerah, dan saling bersinergi dengan dinas Pariwisata tentang support toursm” imbuhnya.

” Hari ini yang hadir di Rakorda Kormi NTB 2024 adalah para pengurus yang ikhlas, yang memiliki jiwa olahraga untuk memajukan dunia olahraga di Nusa Tenggara Barat,” sambungnya.

Sambutan kedua disampaikan Sekertaris Kormi NTB, Hj. Yani, pada pemaparannya Ia menyampaikan,” Visi dan Misi Kormi NTB menuju persiapan Forda 2024 dan Fornas 2025, kemudian menampilkan pengurus Kormi di 10 Kabupaten maupun Kota di Nusa Tenggara Barat,”.

Selain itu juga, Ia jelaskan, ” Data Induk Kormi NTB yang saat ini terdaftar sejumlah 69 Inorga, nantinya dapat menciptakan Nusa Tenggara Barat yang sehat dan bugar melalui gaya hidup sehat dan lingkungan yang mendukung,” Kata Sekretaris Kormi Hj. Yani.

Untuk diketahui Misi daripada Kormi NTB yakni, meliputi peningkatan layanan pengembangan fasilitas olahraga, kemudian, edukasi kesehatan masyarakat, dan kolaborasi program kesehatan berkelanjutan, demi kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat NTB.

(Abi).