Lpkpkntb.com- Duta Besar RI untuk Turki Lalu Muhammad Iqbal merespons munculnya dukungan agar dirinya maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) NTB 2024. Ia diminta pulang kampung dan membangun NTB dengan menjadi gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pria kelahiran Praya, Lombok Tengah, itu berterima kasih atas dorongan tersebut. Kendati belum memberi keputusan untuk maju dalam Pilgub NTB, Iqbal mengaku memiliki panggilan jiwa untuk mengabdi dan membangun tanah kelahirannya.
“Normal kan ya. Saya lahir dan besar di situ. Pasti ingin melihat kebaikan dan perbaikan di kampung halaman sendiri. Pasti ada kegelisahan soal kampung halaman dan pasti ada keinginan menjawab kegelisahan itu sendiri,” kata Iqbal saat dikonfirmasi detikBali, Selasa (2/5/2023).
Ketua IV Pengurus Besar Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (PB NWDI) itu menyebut dukungan untuk maju dalam Pilgub NTB tak hanya ditujukan pada dirinya. Menurutnya, hal itu wajar karena momentum saat ini merupakan tahun politik.