Lpkpkntb.com – Sebuah pesawat jenis ATR-72 milik maskapai penerbangan Voepass jatuh di sebuah permukiman di Vinhedo, sebuah kota kecil di Brasil yang berjarak 80 kilometer dari Sao Paulo, Jumat (09/08) siang waktu setempat.
Sejumlah video yang beredar di media sosial memperlihatkan detik-detik ketika pesawat itu jatuh ke sebuah kondominium. Otoritas setempat menyebut rumah tersebut dalam keadaan kosong saat kecelakaan terjadi.
Investigasi penyebab kecelakaan masih dalam tahap awal. Kepala Pusat Investigasi dan Pencegahan Kecelakaan Penerbangan Brasil, Brigadir Marcelo Moreno, menyebut seluruh analisis tentang penyebab insiden itu “masih prematur”.
Marcelo berkata, kecelakaan itu “rumit” dan “fatal”.
Peristiwa itu diyakini sejumlah pihak menewaskan seluruh orang yang berada di dalam kabin, yakni 57 penumpang dan empat awak pesawat.
Sebagian dari para penumpang yang berada di pesawat itu adalah para dokter yang hendak menghadiri sebuah seminar, kata Gubernur Negara Bagian Parana, Ratinho Junior.
“Mereka adalah orang-orang yang biasanya menyelamatkan nyawa, tapi kini mereka kehilangan nyawa mereka sendiri dalam peristiwa yang tragis,” kata Ratinho kepada pers, seperti dilansir kantor berita Reuters.
Pesawat ini lepas landas dari Cascavel di Negara Bagian Parana, menuju Bandara Internasional Guarulhos di Sao Paulo.
Dalam jumpa pers beberapa jam setelah insiden, CEO maskapai Voepass, Eduardo Busch, menyebut perusahaannya terpukul dan menyesalkan kematian yang muncul.
Eduardo membuat klaim, awak pesawat yang bertugas di pesawat itu berpengalaman dan sangat berkompeten.
Dia berkata, Voepass akan bekerja sama dengan pihak berwenang untuk menemukan penyebab kecelakaan tersebut.
Page: 1 2
Menurut Pasal 66 UU ASN, instansi pemerintah diwajibkan menyelesaikan penataan pegawai non-ASN paling lambat Desember…
NTB - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Nusa Tenggara Barat (NTB) telah mengeluarkan prakiraan…
Pelantikan gubernur dan wakil gubernur akan digelar 7 Februari dan bupati / wali kota digelar…
Tolada, 24 Desember Januari 2025 – Perwakilan Camat Malangke menghadiri musyawarah yang digelar oleh Badan…
Mataram. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menahan dua tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek pembangunan…
Lpkpkntb.com - 2 warga desa baku-baku kecamatan Malangke Barat diringkus tim opsnal satuan reserse narkoba…