Berikut: Seleksi Perguruan Tinggi Negeri 2023: Catat Jadwal SNBP dan UTBK-SNBT

lpkpkntb. com. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) resmi meluncurkan sistem Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) untuk tahun 2023 dengan skema berbeda dari seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tahun ini dan tahun-tahun sebelumnya.

Melalui sosialisasi SNPMB 2023, Ketua Umum SNPMB 2023, Mochamad Ashari menjelaskan mekanisme lengkap terkait SNPMB 2023 secara hybrid, Kamis (1/12/2022).

Ia menjelaskan, ada tiga jalur masuk PTN yang dibuka pada 2023, yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) dan Seleksi Mandiri oleh PTN.

Ia mengatakan, akan ada sekitar 1,5 juta siswa yang akan ikut serta di seleksi masuk PTN 2023. Jumlah tersebut didapat dari jumlah calon mahasiswa yang mendaftar PTN pada awal 2022 lalu, yaitu sekitar 600.000 siswa mengikuti SNMPTN 2022 dan sekitar 800.000 siswa mengikuti SBMPTN 2022. dilansir dari kompas.com. Jumat,  2/12/22.