Aksi Nyata Mahasiswa UNU NTB di Dasan Agung: Edukasi Kebersihan dan Pembagian Tong Sampah

NTB – Program Studi Pendidikan Sosiologi dari Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat (UNU NTB) mengadakan kegiatan bakti sosial di lingkungan padat penduduk, Dasan Agung, Kota Mataram.

Baca:Mr. Tange Tenge, Tiktoker Populer Asal Uganda, Meninggal Dunia

Kegiatan ini merupakan bagian dari penerapan tridharma perguruan tinggi dalam bentuk kuliah lapangan, dengan fokus pada peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya terkait dengan pembuangan sampah.

Mahasiswa bersama dengan dosen pengampu mata kuliah Sosiologi Kesehatan, Lalu Muazim, turun langsung untuk mengedukasi warga mengenai bahaya membuang sampah sembarangan, terutama dengan datangnya musim hujan.